Contraflow di Tol Dalkot Diperpanjang Hingga Proyek LRT Tuntas

Contraflow di Tol Dalkot Diperpanjang Hingga Proyek LRT Tuntas

Mei Amelia R - detikNews
Senin, 13 Mar 2017 17:23 WIB
Contraflow di Tol Dalkot Diperpanjang Hingga Proyek LRT Tuntas
Ilustrasi contraflow (Foto: Hasan Al Habshy/detikcom)
Jakarta - Rekayasa lalu lintas dengan sistem contraflow di ruas Tol Cawang mengarah ke Semanggi dinilai efektif mengurangi kemacetan. Dari hasil pengkajian, pihak kepolisian bersama instansi terkait memutuskan untuk memperpanjang waktu pemberlakuan contraflow di lokasi setempat.

"Contraflow akan tetap dilaksanakan sampai pembangunan LRT (Light Rapid Transit) dan flyover Pancoran selesai," kata Kasubdit Pembinaan dan Penegakan Hukum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto kepada detikcom, Senin (13/3/2017).

Tujuannya diberlakukan contraflow di lokasi tersebut, salah satunya adalah untuk mengurangi kepadatan kendaraan sekaligus kemacetan di jalur arteri Jalan Gatot Subroto, khususnya di perempatan Pancoran. Di lokasi tersebut saat ini tengah dibangun LRT dan juga flyover sisi selatan yang mengarah ke Kuningan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dampak dari pembangunan infrastruktur tersebut, trotoar dibongkar dan ruas Jalan Gatot Subroto menjadi menyempit. Untuk mengatasinya, petugas melakukan rekayasa contraflow mulai KM 1+700-8+100 dari Cawang ke arah Semanggi.

Contraflow di lokasi sudah berlangsung 16 hari. Selama pelaksanaan contraflow ini, polisi melihat ada kenaikan waktu tempuh kendaraan, terutama dari Cawang ke Semanggi yang menggunakan ruas tol tersebut.

"Menunjukkan ada perubahan percepatan pergerakan lalu lintas pada jam-jam sibuk (arus pergi) dari pukul 06.00-09.00 WIB, efektif untuk mengurangi kepadatan di sekitar Halim dan Cililitan pada saat jam padat/arus pagi," ungkapnya.

Sementara kecepatan kendaraan dari penggal Cawang sampai Semanggi, mengalami peningkatan dari semula 5-10 Km/jam menjadi 15-20 Km/jam. (mei/dhn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads