"Sekira pukul 11.00 WITa, kita menerima informasi bahwa Pangeran Khalid dengan mobil Alphard meluncur dari Ceking Rice Terrace ke Ubud," kata Kapolsek Ubud Kompol Nyoman Wirajaya saat berbincang dengan detikcom di Jl Monkey Forest, Ubud, Bali, Kamis (9/3/2017).
Pangeran Khaled sempat menikmati sawah terasiring di Ceking Terrace, Tegalalang, Ubud, Bali. Kemudian ia berjalan-jalan menikmati teduhnya hutan di Monkey Forest.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Nyoman menyatakan Pangeran Khaled berjalan-jalan di Monkey Forest bersama dua anggota pengawal kerajaan. Ia pun disambut seperti turis pada umumnya.
"Kita persilakan masuk dan tidak pakai proses pembelian tiket untuk memperlancar. Di Monkey Forest sekira 75 menit. Beliau sangat sederhana sekali," ujar Nyoman.
Menurut salah satu pegawai sekuriti Ceking Terrace, Sadia, kunjungan pangeran Khaled di sawah terasering itu tidak diketahui sama sekali. Hal ini karena banyak Alphard yang parkir di kawasan itu sejak Minggu (5/3) kemarin hingga saat ini.
"Tapi tidak ada yang tahu mereka itu siapanya. Pakaian mereka juga biasa saja. Ya biarlah, mereka datang ke sini dan melihat pemandangan ini kan karena di Arab Saudi tidak ada. Bagus mereka datang dan belanja yang banyak di sini," kata Sadia terpisah. (rvk/erd)











































