Presiden Jokowi Tak Dijadwalkan Bertemu PM Turnbull di KTT IORA

Presiden Jokowi Tak Dijadwalkan Bertemu PM Turnbull di KTT IORA

Bagus Prihantoro Nugroho - detikNews
Selasa, 07 Mar 2017 15:15 WIB
Presiden Jokowi Tak Dijadwalkan Bertemu PM Turnbull di KTT IORA
Foto: Jokowi dan PM Turnbull di KTT IORA (Biro pers Setpers)
Jakarta - Presiden Jokowi dijadwalkan untuk bertemu sejumlah kepala negara/pemerintahan dalam KTT Indian Ocean Rim Association (IORA). Namun Jokowi tak dijadwalkan untuk bertemu PM Australia Malcolm Turnbull hari ini.

"Kalau dengan Australia kan sudah dalam kunjungan kemarin. Sekarang ini lebih kepada pimpinan-pimpinan negara yang selama ini tak sering berhubungan dengan Pak Presiden atau Wapres," kata Seskab Pramono Anung di arena KTT IORA, JCC, Senayan, Jakarta, Selasa (7/3/2017).


Presiden Jokowi Tak Dijadwalkan Bertemu PM Turnbull di KTT IORAFoto: Jokowi dan PM Turnbull di KTT IORA (Biro pers Setpers)


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jokowi memang melakukan kunjungan ke Australia pada akhir Februari 2017. Dia melakukan pertemuan bilateral dengam PM Turnbull dan diajak lari pagi bersama.

Meski pada hari ini tak dijadwalkan adanya pertemuan khusus antara Jokowi dan Turnbull, tetapi keduanya tetap berinteraksi. Jokowi menyambut Turnbull dan kepala negara/pemerintahan lainnya di pembukaan hari ketiga KTT IORA tadi pagi.

Jokowi dan Turnbull juga mencicipi air kelapa bersama-sama ketika berkeliling both pameran KTT IORA. Keduanya terlihat akrab.

Ada pun sejumlah kepala negara/pemerintahan atau delegasi yang dijadwalkan bertemu Jokowi adalah:

1. PM Bangladesh Sheikh Hasina
2. Presiden Mozambik Filipe Jacinto Nyusi
3. Presiden Yaman Abd Rabbuh Mansour Hadi
4. Menlu Iran M Javad Zarif (bpn/rvk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads