Kecelakaan 2 Mobil di Tol JORR, Satu Mobil Terguling

Kecelakaan 2 Mobil di Tol JORR, Satu Mobil Terguling

Kanavino Ahmad Rizqo - detikNews
Sabtu, 04 Mar 2017 22:31 WIB
Kecelakaan 2 Mobil di Tol JORR, Satu Mobil Terguling
Foto: Andhika Akbarayansyah
Jakarta - Kecelakaan 2 mobil terjadi di KM 47+500 Tol JORR Kalimalang arah Cakung, Jakarta Timur. Satu mobil terguling di lajur kanan tol.

Dikutip dari akun twitter TMC Polda Metro Jaya, kecelakaan ini dilaporkan terjadi sekitar pukul 21.19 WIB, Sabtu (4/3/2017). Kecelakaan melibatkan mobil Avanza B 8045 XA dengan mobil boks B 9683 TXR.

Saat dikonfirmasi, petugas piket TMC Polda Metro Jaya, Brigadir Gery membenarkan informasi kecelakaan tersebut. Namun petugas piket belum mendapatkan laporan lengkap.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Iya benar, terjadi kecelakaan," kata Gery saat dihubungi.

Arus kendaraan di tol menjadi padat karena tergulingnya mobil boks. Saat ini petugas masih melakukan penanganan untuk mengevakuasi mobil yang mengalami kecelakaan.

"(Lalin) padat, karena (satu mobil) terguling," tuturnya.

Belum ada laporan mengenai penyebab dan ada tidaknya korban dalam kecelakaan. (knv/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads