"Jatibening arah Jatiasih ada genangan air 40 cm akibat luapan kali malang," ujar petugas Tol Jasa Marga, Mutia, saat dikonfirmasi detikcom (19/2/2017).
Mutia mengatakan, meski digenangi air, kendaraan masih bisa melintas di lokasi. Genangan air tersebut berada di KM 44 hingga KM 45.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain itu, genangan air juga ada di bawah flyover Tol Cikunir, Kalimalang. Di sana kendaraan tidak bisa melintas karena genangan air cukup tinggi mencapai 50 cm.
"Pukul 14.46 WIB, banjir 50-80 cm di bawah Layang Tol JORR Cikunir Bekasi, sementara lalin dialihkan," tulis @TMCPoldaMetro.
(rvk/erd)











































