Pantauan detikcom di TPS 54 Pluit, Jakarta Utara, Rabu (15/2/2017), setiap tamu diperkenankan mencicipi semangkuk Bakmi Ayam Tenda Biru secara gratis.
"Ini semua khusus buat tamu yang hadir ke sini," kata Rudi, 50 tahun, pemilik Bakmi Tenda Biru.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Rudi juga menyebut bahwa dia menyediakan 500 porsi untuk pergelaran Pilgub DKI kali ini. Dia juga mengatakan bukan kali ini saja membuat sajian serupa.
"Ini bukan cuma untuk mengundang pemilih, tapi dari tahun ke tahun saya selalu begini. Semua yang hadir boleh mencicipi," kata Rudi.
Semakin siang, peminat mi ayam yang disajikan oleh Rudi tidak berkurang. Bahkan warga yang ingin mencicipi rela antre demi sajian gratis tersebut. (bis/nkn)











































