Gempa 5,2 SR Guncang Bali, Tidak Berpotensi Tsunami

Gempa 5,2 SR Guncang Bali, Tidak Berpotensi Tsunami

Aditya Fajar Indrawan - detikNews
Minggu, 12 Feb 2017 11:47 WIB
Gempa 5,2 SR Guncang Bali, Tidak Berpotensi Tsunami
Foto: dok. BMKG
Jakarta - Gempa berkekuatan 5,2 Skala Richter (SR) terjadi di Selatan Pulau Bali. Meski pusat gempa ada di laut, gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.

"Pukul 11.25 WIB, lokasi gempa berada 9,73 LS dan 115,62 BT atau di selatan Pulau Bali," kata Kepala Sub Bidang Informasi Meteorologi BMKG, Hary Tirto Djatmiko dalam keterangan tertulis yang diterima detikcom, Minggu (12/2/2017).

Episentrum gempa berada di kedalaman 10 km di bawah permukaan laut, tepatnya 126 km Tenggara dari Denpasar dan 132 km Barat Daya Lombok Barat, Pulau NTB serta 136 Km Barat Daya dari Lombok Tengah NTB

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Belum ada laporan apakah gempa tersebut mengakibatkan kerusakan di sekitar wilayah gempa dan apakah berpotensi tsunami atau tidak.

(adf/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads