"Kita akan setia dan tidak mengkhianati Sumpah Pemuda itu," ujar Djarot di Hotel Pullman, Jalan MH Thamrin, Sabtu (11/2/2017).
Dalam sambutannya, Djarot menjelaskan isi Sumpah Pemuda. Djarot menyebut tidak akan mengkhianati ikrar Sumpah Pemuda.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam sambutannya, Djarot juga bercerita tentang debat final semalam. Ia merasa gemas sehingga menepuk-nepuk paha Ahok.
"Saya saking paniknya, paha beliau (Ahok) saya tepuk-tepuk terus. Gemes aku!" imbuh Djarot seraya tertawa.
Acara pendukung Ahok-Djarot ini bertajuk #Te2imakasihPendukungBadja. (irm/tor)











































