Kapolda Metro Harap Pers Bantu Ciptakan Situasi Kondusif Pilkada

Kapolda Metro Harap Pers Bantu Ciptakan Situasi Kondusif Pilkada

Mei Amelia R - detikNews
Kamis, 09 Feb 2017 14:40 WIB
Kapolda Metro Harap Pers Bantu Ciptakan Situasi Kondusif Pilkada
Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan dan Pangdam Jaya Mayjen TNI Teddy Lhaksmana (Mei Amelia/detikcom)
Jakarta - Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan menyebut pers memiliki peran penting dalam perkembangan situasi, khususnya di momen Pilkada DKI ini. Insan pers diharapkan turut serta mengawasi jalannya Pilkada DKI yang bersih, jujur, dan adil.

"Harapannya, pers untuk melihat, memonitor jalannya Pilkada ini dengan baik. Karena kita semua tahu ingin Pilkada ini berjalan aman, lancar, tertib, dan damai," ujar Irjen M Iriawan kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (9/2/2017).

Pihak kepolisian bersama unsur TNI juga berkomitmen penuh mengawal jalannya pesta demokrasi ini demi suksesnya penyelenggaraan Pilkada DKI yang aman dan damai.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Perwira tinggi yang akrab disapa Iwan Bule itu juga meminta pers ikut menciptakan situasi yang kondusif, terutama menjelang pencoblosan pada 15 Februari 2017.

"Kami segenap Kepolisian Daerah Metro Jaya, kepada teman-teman yang telah membantu kami, selamat hari pers. Semoga ke depan kerja sama kita untuk ikut menciptakan situasi kondusif, khususnya di Jakarta, lebih membantu kami lagi, karena kami tanpa pers juga tidak akan bisa menciptakan situasi yang kondusif," terang Iriawan.

Dalam kesempatan yang sama, Pangdam Jaya Mayjen TNI Teddy Lhaksmana mengatakan hal serupa.

"Pada hari ini, Hari Pers Nasional, saya ucapkan selamat. Harapannya (terhadap pers) tentunya membantu kami yang bertugas hari ini untuk kedamaian di Jakarta," ujar Teddy.



(mei/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads