Kapolri Beri Penghargaan ke Polisi yang Berprestasi di Sumut

Kapolri Beri Penghargaan ke Polisi yang Berprestasi di Sumut

Jefris Santama - detikNews
Senin, 06 Feb 2017 12:25 WIB
Kapolri Beri Penghargaan ke Polisi yang Berprestasi di Sumut
Kapolri saat meluncurkan pelayanan online di Medan (Jefris/detikcom)
Deli Serdang - Kapolri Jenderal Tito Karnavian memberikan apresiasi dan penghargaan kepada jajaran anggota kepolisian di Sumatera Utara (Sumut). Penghargaan tersebut berupa piagam.

Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Tito di Sibolangit, Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), Senin (6/2/2017). Mereka yang diberi penghargaan tersebut adalah Bhabinkamtibmas yang aktif berinteraksi kepada masyarakat.

Bhabinkamtibmas yang menerima penghargaan tersebut adalah Bripka Wahyu Mulyawan (Polres Pelabuhan Belawan), yang mampu membina bandar narkoba dan membina petani hingga pedagang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelah itu, Aiptu Untung Sinaga (Polres Tapanuli Utara), yang mampu meningkatkan partisipasi masyarakat dalam budidaya ikan. Ada pula Brigadir Mukhlis Husaini (Polres Labuhanbatu), Aiptu Naamudin (Polres Madina), dan Aiptu Abu Yamin (Polres Dairi), yang mampu membangun partisipasi masyarakat dalam membuka akses jalan.

Kemudian Bripka Chandra Hasibuan (Polsek Helvetia, Polrestabes Medan), yang mampu membantu meningkatkan minat baca pendidikan anak-anak lewat Motor Pintar Helvetia.

Selain itu, Kapolri memberikan penghargaan kepada personel Polrestabes Medan yang mampu mengungkap kasus penembakan terhadap pengusaha airsoft gun. Kemudian Tito memberikan penghargaan kepada personel Satnarkoba Polrestabes Medan, yang mengungkap 10 kg sabu.

Tito pun mengapresiasi pengungkapan dan prestasi yang dilakukan oleh personel kepolisian tersebut. Dia berharap polisi lain dapat berlomba-lomba berbuat kebaikan dan prestasi.

"Ini yang saya harapkan. Kita perkuat Bhabinkamtibmas karena mereka adalah mata dan telinganya," kata Tito.

"Bhabinkamtibmas merupakan agen penyelesaian masalah," tambah Tito.

Setelah memberikan penghargaan, Tito menyempatkan diri berfoto bersama dengan personel yang mendapatkan penghargaan itu. (rvk/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads