Plt Gubernur Beri Pesan kepada Para Calon di Pilgub DKI

Dinamika Pilgub DKI 2017

Plt Gubernur Beri Pesan kepada Para Calon di Pilgub DKI

Dewi Irmasari - detikNews
Jumat, 03 Feb 2017 14:13 WIB
Plt Gubernur Beri Pesan kepada Para Calon di Pilgub DKI
Plt Gubernur DKI Sumarsono alias Soni (Dewi Irmasari/detikcom)
Jakarta - Pemungutan suara Pilgub DKI 2017 akan berlangsung pada 15 Februari 2017. Sebagai Pelaksana Tugas Gubernur DKI, Sumarsono, yang karib disapa Soni, berpesan kepada pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur DKI.

"Silakan berkompetisi. Karena Pilkada adalah kontestasi seperti permainan olahraga yang sering saya sebutkan, mereka adalah lawan bertanding, tapi teman bermain dalam demokrasi," ujar Soni setelah mengunjungi Wali Kota Jakarta Timur, Jalan Dr Sumarno, Pulogebang, Cakung, Jakarta Timur, pada Jumat (3/2/2017).

Soni mengibaratkan Pilgub DKI ini seperti permainan catur. Meskipun teman, pemain di hadapannya adalah lawan bertanding.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kalau saya main catur, depan saya adalah lawan saya. Bertanding dan harus menang," lanjut Soni.

Sebagaimana diketahui, ada tiga pasangan calon yang berlaga. Mereka adalah pasangan nomor urut 1 Agus Yudhoyono-Sylviana Murni, nomor urut 2 Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat, dan nomor urut 3 Anies Baswedan-Sandiaga Uno.

Dalam kesempatan itu, Soni juga menjelaskan soal anugerah demokrasi kepada kelurahan yang mampu mendatangkan banyak pemilih. Ada tiga indikator yang menjadi penilaian yang menentukan berhasil atau tidaknya kelurahan dalam menjalankan demokrasi dalam konteks ini. Pertama adalah tingginya angka partisipasi.

"Kedua, pelanggaran dalam Pilkada di kelurahan tersebut, makin tidak ada pelanggaran makin bagus. Yang ketiga adalah kegembiraan," terang Soni.

Soni juga menjelaskan adanya penghargaan yang akan didapat jika ada kelurahan yang berhasil memenuhi tiga indikator itu. Namun Pemerintah Provinsi DKI Jakarta masih memikirkan lebih lanjut bentuk penghargaannya. (dnu/dnu)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads