"(Ditanya) seputar apakah kami terlibat rapat-rapat, apakah kami terlibat agenda-agenda pada 411. Sekitar 27 pertanyaan," ujar Bachtiar kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (1/2/2017).
Habib Rizieq dkk diperiksa soal dugaan makar tersangka Rachmawati Soekarnoputri dkk. Bachtiar menegaskan bahwa aksi yang dilakukan ormas Islam tidak terkait dengan agenda makar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bachtiar menegaskan bahwa aksi 411 dan 212 adalah murni untuk menuntut proses hukum atas kasus dugaan penistaan agama. "Aksi ini adalah murni aksi unjuk rasa umat Islam soal penistaan agama," imbuhnya.
Dalam pemeriksaan itu, Bachtiar juga ditanya soal hubungannya dengan Sri Bintang Pamungkas cs saat pertemuan di Universitas Bung Karno (UBK). Namun, Bachtiar mengaku tidak banyak mengenal tokoh yang ikut dalam pertemuan
"Kami juga ditanya tentang Bapak Sri Bintang Pamungkas, tentang beberapa nama-nama yang kami tidak kenal, saya juga lupa siapa namanya. Ibu Rachmawati kita kenal, Pak Sri Bintang, Pak Kivlan Zein meski pun tidak pernah ngobrol langsung secara serius," bebernya.
Soal pertemuan Bachtiar di UBK, juga ia jelaskan ke penyidik. "Sempat disampaikan juga tentang ceramah saya di UBK, itu terkait haul Bung Karno," sambungnya. (mei/dhn)











































