Pendukung Ahok-Djarot Nyanyikan Indonesia Pusaka di Rumah Lembang

Debat Cagub DKI

Pendukung Ahok-Djarot Nyanyikan Indonesia Pusaka di Rumah Lembang

Dewi Irmasari - detikNews
Jumat, 27 Jan 2017 19:31 WIB
Pendukung Ahok-Djarot Nyanyikan Indonesia Pusaka di Rumah Lembang
Pendukung tim pasangan calon nomor urut 2 Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat berkumpul di Rumah Lembang, Jumat (27/1/2017). Foto: Dewi Irmasari/detikcom
Jakarta - Pendukung tim pasangan calon nomor urut 2 Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat berkumpul di Rumah Lembang. Mengenakan kemeja kotak-kotak ciri khas Ahok-Djarot, mereka siap menonton debat ronde kedua cagub-cawagub DKI Jakarta.

Sesi nonton bareng ini dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Pusaka. Para pendukung masih terus berdatangan ke rumah pemenangan Ahok-Djarot ini, Jumat (27/1/2017).

Pendukung Ahok-Djarot Nyanyikan Indonesia Pusaka di Rumah LembangFoto: Dewi Irmasari/detikcom


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Suasana di Rumah Lembang makin meriah ketika para pendukung dihibur oleh musisi Ello. Menggunakan kemeja hitam kotak-kotak, Ello naik ke atas panggung dan langsung dikalungi syal kotak-kotak. Pendukung Ahok-Djarot kemudian meminta Ello menyanyikan sebuah lagu.

Ello langsung mengambil gitar dan membawakan lagunya berjudul 'Masih Ada'. Pendukung di Rumah Lembang pun bernyanyi bersama. Ello juga sempat menyisipkan "Ada Ahok-Djarot di hati" ke dalam lirik lagunya.

Debat kedua cagub-cawagub DKI bertemakan 'Reformasi Birokrasi dan Pelayanan Publik serta Pengelolaan Kawasan Perkotaan'. Debat berlangsung di Hotel Bidakara, Jl Jend Gatot Subroto, Pancoran, Jaksel.

Pendukung Ahok-Djarot Nyanyikan Indonesia Pusaka di Rumah LembangFoto: Dewi Irmasari/detikcom
(fdn/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads