"Karena besarnya antusiasme warga yang hadir tersebut, JASMEV Korwil DKI Jakarta kembali menyelenggarakan acara nonton bareng debat kandidat di Rumah Lembang untuk yang kedua kalinya," kata koordinator JASMEV, Iswandi Tanjung, dalam keterangan tertulisnya, Jumat (27/1/2017).
Sementara itu, Ketua Relawan 2 Bergerak Richard Henry mengatakan acara ini merupakan acara kerja sama dengan komunitas relawan Ahok-Djarot lainnya. Richard menyebut biaya nobar berasal dari relawan, oleh relawan, dan untuk para relawan. Nantinya mereka akan saling menyumbang konsumsi untuk acara nobar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Relawan Ahok-Djarot nobar debat di Rumah Lembang / Foto: Dewi Irmasari/detikcom |
Untuk menghibur para relawan dan warga yang datang di Rumah Lembang, panitia menyiapkan beberapa hiburan. Selain itu, peneliti Center for Strategic and International Studies (CSIS) J Kristiadi dan kakak angkat Ahok, Andi Analta, dihadirkan untuk menjadi narasumber. Untuk lebih memeriahkan acara nobar, musisi Marcello Tahitoe alias Ello juga akan hadir di Rumah Lembang.
"Acaranya memang kami siapkan menjadi lebih santai, hanya kumpul relawan dan nonton bersama. Sekaligus acara temu atau kopi darat para relawan," tutup Richard.
Pantauan detikcom di Rumah Lembang pada pukul 17.45 WIB, relawan sudah berdatangan untuk ikut nobar. Mereka lebih dahulu melakukan registrasi.
Relawan Ahok-Djarot nobar debat di Rumah Lembang (Dewi Irmasari/detikcom) |
KPU DKI akan melangsungkan debat kedua cagub-cawagub DKI nanti malam dengan tema 'Reformasi Birokrasi dan Pelayanan Publik serta Penataan Kawasan Perkotaan'. Debat nanti akan dipandu oleh dua moderator, Tina Talisa dan Eko Prasojo. Debat ketiga akan diadakan pada 10 Februari 2017 mendatang.
Pilgub DKI 2017 diikuti oleh tiga pasangan cagub-cawagub. Pasangan nomor urut 1 Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni diusung Partai Demokrat, PAN, PKB, dan PPP. Pasangan nomor urut 2 Ahok-Djarot diusung PDIP, Golkar, Hanura, dan NasDem. Pasangan nomor urut 3 Anies Baswedan-Sandiaga Uno diusung Gerindra dan PKS. (bis/imk)












































Relawan Ahok-Djarot nobar debat di Rumah Lembang / Foto: Dewi Irmasari/detikcom
Relawan Ahok-Djarot nobar debat di Rumah Lembang (Dewi Irmasari/detikcom)