'Cuti Gerilya', Agus-Sylvi Konsolidasi Internal

Dinamika Pilgub DKI

'Cuti Gerilya', Agus-Sylvi Konsolidasi Internal

Gibran Maulana Ibrahim - detikNews
Senin, 23 Jan 2017 11:37 WIB
Cuti Gerilya, Agus-Sylvi Konsolidasi Internal
Foto: Hasan Al Habshy/detikcom
Jakarta - Pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur DKI nomor urut 1, Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni, memilih tidak melakukan kampanye hari ini, Senin (23/1/2017). Keduanya menjalani agenda internal.

Seperti jadwal yang diterima dari tim pemenangan Agus-Sylvi via WhatsApp pada Minggu malam (22/1/2017), jadwal Agus Yudhoyono hanya tertulis internal. Begitu pun Sylviana Murni atau yang karib disapa Mpok Sylvi. Meraka 'cuti gerilya' hari ini.

Hingga siang ini, belum ada penjelasan dari tim pasangan nomor urut 1 itu terkait dengan agenda internal Agus-Sylvi. Pada Minggu malam kemarin, Agus-Sylvi bertemu dengan tokoh masyarakat Tionghoa se-Jakarta Barat dan Jakarta Utara.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Pertemuan tersebut bertempat di Hotel Harris, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Di lokasi itu, Agus sempat dicecar pertanyaan oleh para tokoh. Tidak sedikit pula yang menyampaikan keluh kesahnya kepada cagub nomor urut 1 itu.

Adapun yang dikeluhkan dalam pertemuan tersebut seperti soal air bersih. Menurut Agus, penyediaan air bersih bagi warga adalah tanggung jawab pemerintah provinsi.

"Banyak sekali wilayah yang belum mendapatkan kualitas air bersih yang baik. Tanggung jawab pemerintah memberikan pelayanan masyarakat," kata Agus berbicara soal air bersih.

Agus juga sempat menyinggung masalah birokrasi di pemerintahan Jakarta. Dia berkata akan lebih mengorganisir birokrasi Jakarta jika terpilih menjadi gubernur.

"Semua memiliki prioritas, saya akan mengorganisir birokrasi. Saya juga ingin yakinkan program yang menyentuh rakyat. Kita juga ingin mengembangkan UMKM. Pemberdayaan komunitas akan digalangkan sejak awal. Pertama rekonsiliasi, tidak ada pentingnya jika masih ada gesekan. Maka mediasi, rekonsiliasi itu penting," tandasnya. (erd/van)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads