Berdasarkan pantauan di area masjid, Jl Sisingamangaraja, Jakarta Selatan, Senin (23/1/2017) sekitar pukul 06.00 WIB, aparat kepolisian tengah menggelar apel bersama terkait dengan pengamanan di area masjid.
Apel dilakukan di lapangan yang ada di depan area masjid. Apel dipimpin oleh Wakapolres Jakarta Selatan AKBP Johnson Ronald Simamora.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Ibnu Hariyanto/detikcom |
Aksi yang akan digelar di Mapolda Metro Jaya ini untuk mengawal pemeriksaan Habib Rizieq Syihab terkait dengan kasus palu-arit. Rencananya, salat duha akan dimulai sekitar pukul 07.00 WIB. Seusai salat, mereka akan langsung berkonvoi menuju Senayan.
"Bukan cuma dari FPI, tapi semua umat Islam yang dikoordinir dari GNPF-MUI. Kita salat duha di Al-Azhar jam 07.00 WIB," ungkap Sekjen Dewan Syuro DPD FPI DKI Novel Bamukmin, Minggu (22/1) malam. (rna/elz)












































Foto: Ibnu Hariyanto/detikcom