"Bapak sudah nonton 'Jakarta Unfair'? Itu documentary yang memperlihatkan derita, nestapa warga Jakarta yang hidup sulit, lalu tergusur. Bapak punya alasan menggusur. Tapi bagaimana perasaan Bapak melihat warga yang hidupnya makin sulit dan kehilangan segalanya," kata Agus saat debat di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Jumat (13/1/2017).
"Jakarta untuk siapa? Warga mana yang dibahagiakan?" tanya Agus kepada Ahok.
Ahok pun mendapat kesempatan menjawab selama 1,5 menit. Dia mengaku tidak pernah menggusur daerah yang tidak berada di aliran sungai.
"Sekarang La Nina. Semua kota di Asia tenggelam. Lihat di Jakarta, kami kurangi dua pertiga lokasi banjir. Dulu di Semper, 3 minggu tenggelam. Sekarang hanya berjam-jam," jawab Ahok.
Ahok mengatakan bahwa saat ini warga Jakarta bersyukur karena aman. Mereka pun bisa bekerja dengan baik.
"Yang tidak dapat rusun dari luar Jakarta. KTP DKI dapat rusun. Sekarang masih ada 40 titik banjir karena rusun kami belum siap. Itulah manusiawi," ucapnya. (imk/van)











































