Giliran Ketum Muhammadiyah yang Dijamu Jokowi Makan Siang di Istana

Giliran Ketum Muhammadiyah yang Dijamu Jokowi Makan Siang di Istana

Ray Jordan - detikNews
Jumat, 13 Jan 2017 13:44 WIB
Giliran Ketum Muhammadiyah yang Dijamu Jokowi Makan Siang di Istana
Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir/ detikcom
Jakarta - Presiden Joko Widodo mengundang Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir makan siang di Istana Merdeka. Jokowi sebelumnya sudah mengundang Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siradj.

Haedar tampak tiba di ruang depan Istana Merdeka, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Jumat (13/1/2016) sekitar pukul 13.15 WIB. Kehadirannya langsung disambut oleh Jokowi.

Jokowi kemudian mengajak Haedar menuju ruang makan Istana Merdeka. Di sana sudah tersaji hidangan seperti perkedel jagung, ikan bakar, ayam goreng dan sayur asem. Jokowi mempersilakan Haedar untuk makan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sambil makan, keduanya berbincang santai. Haedar menyampaikan kepada Jokowi bahwa PP Muhammadiyah berencana untuk membuka sekolah Muhammadiyah di Malaysia.

"Kami berencana ingin membangun Universitas Muhammadiyah di Malaysia," kata Haedar.

Jokowi pun mendengarkan dengan seksama apa yang disampaikan Haedar.

Selanjutnya, pertemuan makan siang keduanya berlangsung tertutup dari awak media. Belum diketahui, pembahasan yang dibicarakan Jokowi dan Haedar selain soal pembangunan sekolah. (jor/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads