Berdasarkan pantauan detikcom, di lokasi, Jalan Makmur, Pondok Ranggon, Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (12/1/2017), sekitar pukul 14.30 WIB, seorang polisi yang berasal dari Polsek Cipayung tampak memakai kemeja putih dan membawa tas kecil berwarna hitam. Sebelum masuk ke rumah, dia seperti sedang menelepon seseorang. Tak lama kemudian, dari rumah sebelah Murniati, datang seorang pria yang membukakan pintu rumah.
Ia berada di dalam rumah sekitar 15 menit. Karena masih ada garis polisi, wartawan dan warga tidak diperkenankan masuk. Namun terlihat polisi tersebut sempat menutup gagang pintu rumah dengan sebuah kertas berwarna cokelat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Ibnu Hariyanto/detikcom |
Belum ada informasi apakah ada barang yang dibawa dari TKP di rumah Murniati atau tidak. Saat ini di rumah tersebut masih terpasang garis polisi dan lokasi dalam keadaan sepi. (rna/rna)












































Foto: Ibnu Hariyanto/detikcom