"Informasi kebakaran sekitar pukul 12.00 WIB, di Kalibaru Barat RT 2 RW 7. Yang terbakar rumah," ujar Kasudin Damkar Jakarta Utara Satriadi saat dikonfirmasi detikcom, Jumat (6/1/2017).
Ada tiga mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan. Kebakaran, menurut Satriadi, berhasil dipadamkan sekitar pukul 13.30 WIB.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tidak ada korban akibat kebakaran ini. Petugas masih menyelidiki penyebab pasti kebakaran rumah tersebut. (rvk/fdn)











































