Jakarta - Pada Rabu kemarin, calon Wakil Gubernur DKI Sandiaga Salahuddin Uno melakukan kampanye di Jalan Mawar A Nomor 10, RT 02 RW 06 Kelurahan Tugu Utara, Koja, Jakarta Utara. Dari warga, Sandiaga mendapat sejumlah PR (pekerjaan rumah). Salah satunya soal program yang benar-benar menyentuh dari sembako yang terjangkau.
"Saya tiga kali diinterupsi oleh warga yang menyatakan bahwa sekarang harga sudah melambung terlalu tinggi. Mereka semua ingin konkret bahwa sudah nggak bisa dijanjikan lagi. Mereka ingin secara drastis turunnya," kata Sandi di Koja Utara, Jakarta Utara, Rabu (4/1/2017) kemarin.
Suami Nurasiah ini mengaku saat ini Pemprov dan para Pelaksana Tugas di lapangan harus bersinergi agar tidak ada lagi kenaikan harga sembako. Pasalnya, pada akhir Januari akan ada hari besar keagamaan, Imlek.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Nah ini pasti akan naik (harga) lagi. Harus diantisipasi segera, jangan sampai naik lagi saat ini sudah Rp 120 ribu harga cabai dan nggak turun lagi. Harganya mau berapa, mau Rp 200 ribu, kan terlalu mencekik warga dan para pedagang," kata Sandi.
(fdu/erd)