"Sebebarnya ada gagasan ke depan, di satu sisi kita punya gagasan untuk menertibkan manajeman pelabuhan termausk pengelolaannya, termasuk standarisasi kapal maupun SOP-SOP teknis pengelolaan yang lainnya," kata Sumarsono di RS Atma Jaya, Jakbar, Minggu (1/1/2017).
Menurut pria yang akrab disapa Soni ini, selama ini memang sudah ada SOP, namun baru mengatur mengenai navigasi. Belum menyentuh mengenai manajemen pelabuhan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Soni mendorong agar kapal-kapal perseorangan masuk ke dalam koperasi atau paguyuban yang dikelola Dishub. Ini memudahkan proses pertanggungjawaban kalau ada sesuatu di luar dugaan.
"Penanganannya juga lebih clear, ini merupakan pembelajaran buat Pemprov dan buat kita semua untuk perbaiki manajemen pelabuhan dari pelayaran yang sifatnya tradisional seperti ini," ujar Soni.
(fjp/fjp)











































