"Untuk puaat perayaan tahun baru Kota Plembang dilaksanakan di Jembatan Ampera sehingga akses jalan bagi semua kendaraan bermotor ditutup mulai pukul 22.00 WIB," ujar Kapolresta Palembang AKBP Wahyu Bintono kepada detikcom, Sabtu (31/12/2016).
Kegiatan tersebut akan dihadiri Kapolda Sumatera Selatan Irjen Pol Agung Budi Maryanto dan Wali Kota Palembang. Di lokasi tersebut akan ada pesta kembang api dan panggung hiburan rakyat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Termasuk di dalamnya Basarnas lengkap dengan peralatannya," ujar dia. Pihak kepolisian juga menyiapkan ambulans dan pemadam kebakaran di sekitar lokasi.
Sementara itu, Wahyu mengimbau masyarakat untuk tetap memelihara keamanan dan ketertiban selama pesta berlangsung.
"Kami mengimbau masyarakat untuk tetap tertib dan tidak membuat keributan," kata Wahyu.
(mei/aan)











































