Sambut Tahun Baru, Agus Yudhoyono Ajak Warga Jakarta untuk Refleksi Diri

Dinamika Pilgub DKI

Sambut Tahun Baru, Agus Yudhoyono Ajak Warga Jakarta untuk Refleksi Diri

Gibran Maulana Ibrahim - detikNews
Selasa, 27 Des 2016 18:27 WIB
Foto: Gibran Maulana Ibrahim/detikcom
Jakarta - Cagub DKI Agus Harimurti Yudhoyono berkata akan melalukan refleksi diri di penghujung tahun untuk merenungkan apa saja yang telah ia lakukan sepanjang 2016. Agus juga akan mengajak seluruh relawan, simpatisan termasuk warga untuk melakukan hal yang sama.

"Iya tentunya di sela-sela kegiatan rutinitas, saya ingin menyisihkan sedikit (waktu). Karena itu tradisi keluarga saya, bukan liburan tapi tradisi kami, keluarga kami, melakukan refleksi dan kontemplasi terhadap satu tahun yang telah kita jalani," kata Agus di IS Plasa, Jakarta Timur, Selasa (27/12/2016).

Agus menambahkan, selain merefleksikan diri dan merenung, dia juga akan membuat semacam resolusi di tahun 2017 mendatang. Isinya adalah soal harapan dan cita-citanya, termasuk dalam Pilkada DKI ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"(Resolusi) Tentunya apa-apa saja yang kita harapkan untuk kebaikan dan kemajuan diri kita. Perjuangan tentunya konteksnya dalam hal ini, dalam lingkup Jakarta ini saya ingin betul tegaskan dan rapatkan barisan dalam satu semangat dan berhasil," papar mantan perwira TNI ini.

Suami Annisa Pohan ini kemudian berkata tradisi yang biasa dilakukannya akan dibawanya juga kepada para relawan, simpatisan dan warga. "Tradisi ini akan saya bawa untuk relawan, simpatisan dan warga juga," pungkasnya. (gbr/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads