Hal ini dikatakan oleh Ade Komarudin dalam diskusi akhir tahun 2016 di Jalan Widya Chandra VIII, Jakarta Selatan, Minggu (25/12/2016). Dia menjawab pertanyaan soal karier politiknya di tahun 2017, termasuk kemungkinan masuk ke Istana.
"Kalau ada tawaran dari tempat lain, saya akan timbang-timbang juga, lihat apakah beri kemaslahatan apa tidak bagi masyarakat," ujar politikus Golkar yang akrab disapa Akom ini.
Wakil Ketua Wanbin Golkar ini lantas mengatakan cita-cita dirinya sejak dari kecil adalah menjadi seorang politikus. Meski hanya menjabat sebagai ketua DPR selama 11 bulan, dirinya mengaku nyaman bekerja di DPR.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya mau bekerja seperti biasa. Saya ini pengalamannya di legislatif. Jadi tidak ada pikiran lain," terangnya.
"Emang dipikir anggota DPR itu pengangguran," tutup Akom sambil tersenyum. (van/gah)











































