Jembatan Cisomang Belum Kuat Nahan Beban Berat, Pengendara Diimbau Hati-hati

Jembatan Cisomang Belum Kuat Nahan Beban Berat, Pengendara Diimbau Hati-hati

Idham Kholid - detikNews
Sabtu, 24 Des 2016 11:42 WIB
Jembatan Cisomang Belum Kuat Nahan Beban Berat, Pengendara Diimbau Hati-hati
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Yusri Yunus (Mukhlis/detikcom)
Jakarta - Polisi mengatakan hingga hari ini hanya kendaraan golongan I atau mobil pribadi yang boleh melintasi Jembatan Cisomang, Tol Purbaleunyi, Jawa Barat. Bagian atas pilar kedua jembatan yang dibangun pada 2002 tersebut bergeser sejauh 53 sentimeter.

"Masih (kendaraan) golongan satu saja, golongan dua ke atas sementara ini kita alihkan, yang dari Bandung ke Jakarta itu dari KM 116 lewat jalan biasa keluarnya di KM 84. Yang dari Jakarta ke Bandung dari KM 84 ke KM 116," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Yusri Yunus saat dihubungi detikcom, Sabtu (24/12/2016).

Yusri mengatakan personel kepolisian masih bersiaga di wilayah tersebut sejak kemarin. Pengguna jalan diimbau hati-hati saat melintasi jembatan tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Pengendara agar lebih berhati-hati, dan pasti akan terhambat sedikit karena kendaraan berat yang dari Jakarta harus keluar di KM 84 karena (jembatan) belum kuat nahan beban," ujarnya.

Seperti diketahui, imbas pergeseran Jembatan Cisomang, yang berada di Tol Purbaleunyi, arus kendaraan golongan II-V dialihkan melalui jalan arteri, yang sebagian berada di Kabupaten Purwakarta.

Setidaknya ada lima kecamatan yang akan dilalui imbas pengalihan arus tersebut, yakni Kecamatan Sadang, Kecamatan Purwakarta Kota, Kecamatan Jatiluhur, Kecamatan Sukatani, dan Kecamatan Darangdan, yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Bandung Barat.





(idh/try)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads