Survei Litbang Kompas dilakukan menggunakan metode tatap muka dengan 800 responden yang punya hak pilih di lima kota dan 1 kabupaten di Provinsi DKI dalam kurun waktu 7 sampai 15 Desember 2016. Responden minimal berusia 17 tahun yang dipilih secara acak menggunakan metode pencuplikan sistematis.
Jumlah responden di setiap wilayah ditetapkan secara proporsional. Menggunakan metode ini, pada tingkat kepercayaan 95 persen, nirpencuplikan penelitian plus-minus 3,46 persen.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dari tingkat loyalitas pilihan, pendukung Ahok-Djarot adalah yang paling loyal. Survei Litbang Kompas menunjukkan bahwa pemilih Agus-Sylvi yang tidak akan berubah sebanyak 55,9%, sementara Ahok-Djarot 61,7%, dan Anies-Sandiaga 54,5%.
Litbang Kompas juga membandingkan tingkat popularitas dan tingkat kesukaan tiap cagub dan cawagub. Berikut perbandingannya:
Tingkat popularitas
Agus Yudhoyono: 84,4%
Sylviana Murni: 69,3%
Basuki Tjahaja Purnama: 88,5%
Djarot Saiful Hidayat: 76,5%
Anies Baswedan: 79,5%
Sandiaga Uno: 73,8%
Tingkat kesukaan
Agus Yudhoyono: 86,4%
Sylviana Murni: 82,3%
Basuki Tjahaja Purnama: 70,6%
Djarot Saiful Hidayat: 73,3%
Anies Baswedan: 87%
Sandiaga Uno: 83,3% (erd/imk)











































