Pengamanan Natal, Polisi Jaga Ketat 163 Gereja di Bandung

Pengamanan Natal, Polisi Jaga Ketat 163 Gereja di Bandung

Baban Gandapurnama - detikNews
Minggu, 18 Des 2016 11:51 WIB
Pengamanan Natal, Polisi Jaga Ketat 163 Gereja di Bandung
ilustrasi/Foto: Grandyos Zafna
Bandung - Polisi menerapkan penjagaan ketat terhadap 163 gereja di Kota Bandung saat perayaan Natal 2016. Pola pengamanan dilakukan secara tertutup dan terbuka.

"Untuk tiap gereja berkapasitas kecil akan dijaga tiga hingga lima personel. Gereja itu kan tersebar lokasinya, nanti para Kapolsek di daerahnya terdapat gereja yang bertanggung jawab menempatkan personelnya," kata Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Hendro Pandowo di Mapolrestabes Bandung, Minggu (18/12/2016).

Dari sejumlah gereja di wilayah hukum Polrestabes Bandung, menurut Hendro, tercatat sebanyak 13 gereja menjadi perhatian pihaknya. Gereja-gereja itu antara lain Gereja Katedral/Santa Petrus di Jalan Merdeka, GKI di Jalan Van Deventer, Gereja Kristen Imanuel (Ko Imtong) di Jalan Pasirkaliki, Gereja Injil Indonesia di Jalan Cikapayang, Gereja HKBP di Jalan Martadinata, dan Gereja HKBP di Jalan Jakarta. Gereja dimaksud Hendro berkapasitas besar atau menampung jemaat lebih 1.000 orang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Belasan gereja itu prioritas pengamanan kami. Soalnya jemaatnya banyak. Nanti ada puluhan polisi siap jaga," ujar Hendro yang pernah menjabat Kapolres Metro Jakarta Pusat.

Sebelum kegiatan misa dan prosesi ibadah Natal, biasanya belasan gereja itu disambangi Tim Penjinak Bom (Jibom) Brimob Polda Jabar. Sterilisasi dilakukan petugas untuk melacak dan memastikan tidak adanya benda berbahan peledak.

Lebih lanjut Hendro menuturkan, pengamanan Natal bersandi Operasi Lilin Lodaya ini bertujuan mengantisipasi dan meningkatkan kewaspadaan terhadap gangguan keamanan. Dia mengajak masyarakat Kota Bandung untuk saling menjaga situasi kondusif dan menjunjung tinggi toleransi antarumat beragam.

"Bandung harus aman," ucap Hendro. (bbn/ega)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads