Pasutri Difabel di Bali Tewas Akibat Kebakaran

Pasutri Difabel di Bali Tewas Akibat Kebakaran

Prins David Saut - detikNews
Selasa, 13 Des 2016 15:44 WIB
Pasutri Difabel di Bali Tewas Akibat Kebakaran
Foto: Ilustrasi oleh : Edi Wahyono/detikcom
Denpasar - Sepasang suami istri menjadi korban meninggal akibat kebakaran yang melanda kosannya di Denpasar. Mar (50) dan Sahwati (40), pasutri difabel yang ditanggal di kosan itu meninggal karena tak mampu melarikan diri.

"Kejadian bermula pada pukul 10.45 Wita, di bangunan indekos semi permanen 12 kamar. Korban meninggal 2 orang," kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Bali, Ardy Ganggas kepada detikcom, Selasa (13/12/2016).

Si jago merah melahap bangunan yang berlokasi di Jl Tunjung Sari, Gg Menori No 16, Padangsambian, Denpasar Barat, Bali. Api melebar dan turut menghanguskan musala di sebelah gedung kos milik Suhartadik (40) tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Api muncul dari salah satu kamar dan terjadi suara ledakan sehingga membesar dan merembet. Menghanguskan seluruh bangunan," ujar Ardy.

Sebagian besar penghuni kosan tersebut diketahui pulang ke kampung halaman masing-masing untuk maulidan. Tapi nahas, Mar yang buta dan istrinya yang lumpuh tak bisa menyelamatkan diri hingga keduanya ditemukan tewas setelah api padam sekitar pukul 13.00 WITa.

"Korban jiwa 2 orang, suami buta dan istri lumpuh dan bekerja sebagai peminta-minta," ucap Ardy.

Belum diketahui penyebab kebakaran yang ditangani 4 unit Pemadam Kebakaran Kota Denpasar tersebut. Namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.

"Penyebab diselidiki oleh Polresta Denpasar," tutup Ardy.

(vid/rvk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads