"Kita kehilangan sosok yang dulu dikenal dengan Mr Clean," kata JK di rumah duka yakni, Jalan Taman Brawijaya III No 139, Cipete Utara, Jakarta Selatan, Minggu (11/12/2016).
Menurut JK, Mar'ie punya logika sendiri dalam mengabdi pada negara. Pengabdian itu dilakukan dengan hati dan cara yang baik.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
JK melayat ke kediaman Mar'ie Muhammad dengan didampingi sang istri, Mufidah Kalla yang hadir lebih dahulu. Ada pula mantan Menteri Negara Perumahan dan Pemukiman, Akbar Tandjung serta Ketua Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) Jimly Asshiddiqie juga hadir untuk melayat Mar'ie Muhammad.
Kolega dan kerabat juga bergantian datang ke rumah duka. Ada pula Menkeu saat ini, Sri Mulyani yang lebih dahulu melayat.
Mar'ie meninggal pukul 01.37 WIB di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional, Cawang, Jakarta Timur. Jenazah rencananya akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir.
Mar'ie adalah pria kelahiran Surabaya, 3 April 1939. Dia menjabat sebagai Menteri Keuangan pada 1993 hingga 1998 di era pemerintahan Presiden Soeharto. (imk/nwk)











































