Kapolri Berkunjung ke Polda Sumut, Beri Arahan ke Personel

Kapolri Berkunjung ke Polda Sumut, Beri Arahan ke Personel

Jefris Santama - detikNews
Sabtu, 10 Des 2016 10:55 WIB
Kapolri Berkunjung ke Polda Sumut, Beri Arahan ke Personel
Foto: Jefris Santama-detikcom
Medan - Kapolri Jenderal (Pol) Tito Karnavian melakukan kunjungan kerja ke Polda Sumatera Utara. Tito memberikan arahan kepada personel kepolisian di jajaran Polda.

Tito tiba di Mapolda Sumut pada Sabtu (10/12/2016) sekitar pukul 09.30 WIB. Dia datang didampingi Kabaharkam Polri Komjen (Pol) Putut Bayu Seno dan Kapolda Sumut Irjen (Pol) Rycko Amelza Dahniel.

 Kapolri Jenderal (Pol) Tito Karnavian melakukan kunjungan kerja ke Polda Sumatera Utara, Sabtu (10/12/2016)Foto: Jefris Santama-detikcom
Kapolri Jenderal (Pol) Tito Karnavian melakukan kunjungan kerja ke Polda Sumatera Utara, Sabtu (10/12/2016)


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setibanya di Mapolda Sumut, Tito langsung menyalami satu per satu personel Polda Sumut yang sebelumnya sudah siap untuk menyambut.

Setelah itu, personel Brimob Polda Sumut bersama prajurit TNI melakukan aksi pukul gendang untuk menyambut kedatangan Tito. Kemudian, puluhan Personel Brimob melakukan tarian.

Kapolri Berkunjung ke Polda Sumut, Beri Arahan ke PersonelFoto: Jefris Santama-detikcom


Tito menyempatkan diri berfoto bersama personel Brimob dan TNI. Setelah itu, Tito menuju ke Aula Tribrata Polda Sumut untuk melakukan pertemuan tertutup dengan personel kepolisian di jajaran Polda Sumut.

Hingga pukul 10.30 WIB, pertemuan yang digelar tertutup masih berlangsung.

(fdn/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads