Traktir Bocah-bocah di Cipete Es Goyang, Ahok: Harus Sekolah Terus ya!

Dinamika Pilgub DKI

Traktir Bocah-bocah di Cipete Es Goyang, Ahok: Harus Sekolah Terus ya!

Bisma Alief Laksana - detikNews
Selasa, 06 Des 2016 16:05 WIB
Traktir Bocah-bocah di Cipete Es Goyang, Ahok: Harus Sekolah Terus ya!
Foto: Bisma Alief/detikcom
Jakarta - Sekumpulan bocah-bocah di Cipete, Jakarta Selatan, riang menggerubungi gerobak es goyang. Cagub DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mentraktir anak-anak itu es goyang sambil menyisipkan pesan agar tetap semangat menimba ilmu.
Ahok mentraktir bocah-bocah di Cipete es goyang.Foto: Bisma Alief/detikcom
Ahok mentraktir bocah-bocah di Cipete es goyang.


"Anak-anak harus sekolah terus ini. Karena sampai kuliah kita biayai. Ada KJP kan?" tanya Ahok saat blusukan di Cipete, Jakarta Selatan, Selasa (6/12/2016).

"Ada Pak," jawab anak-anak dan warga sekitar kompak.
Ahok berpesan agar anak-anak tidak putus sekolah, apalagi ada program Kartu Jakarta Pintar (KJP).Foto: Bisma Alief/detikcom
Ahok berpesan agar anak-anak tidak putus sekolah, apalagi ada program Kartu Jakarta Pintar (KJP).


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bocah-bocah itu antre menanti es goyang kesukaan mereka. "Jangan berebut ya, jangan berebut. Semua kebagian. Nanti makannya sama-sama Pak Ahok," kata salah seorang staf Ahok.

Es goyang menjadi pelepas dahaga Ahok saat blusukan di cuaca yang panas terik ini. Ahok bersama anak-anak itu terlihat menikmati es goyang bertangkai kayu itu.

Sambil menikmati es goyang, Ahok bercengkrama dan terus menyerap aspirasi warga Jakarta. Suasana riang dan canda tawa mewarnai tatap muka cagub DKI Jakarta nomor urut dua itu dengan warga sekitar. Tidak ketinggalan, warga juga antusias berebutan foto dengan Ahok.



(aan/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads