"Dari awal Banten masuk tingkat kerawanan tinggi. Sehingga sekalian saya turun ke Banten untuk memastikan apakah Bawaslu mampu mendorong tahapan pemilihan bisa dicegah terkait dengan pelanggaran-pelanggaran," ujar Danier Zuchron kepada wartawan usai menghadiri acara Penandatanganan Pakta Integritas Melawan Korupsi dan Money Politik di PWNU Banten, Jl. Raya Jakarta Kemang, Kota Serang, Minggu (4/12/2016).
Selain memiliki tingkat kerawanan yang cukup tinggi, partisipasi masyarakat Banten terkait Pilkada juga menurutnya masih kurang. Oleh karena itu, dengan adanya partisipasi masyarakat termasuk soal mendorong setiap pasangan cagub-cawagub menandatangani janji anti korupsi dan money politic, adalah bagian dari pendidikan politik yang baik bagi warga Banten.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurutnya, ada beberapa indikator kenapa Banten masuk ke dalam daerah rawan. Salah satunya adalah soal penyelenggaraan, kontestasi kampanye dan partisipasi masyarakat. Selama ini menurutnya dalam hal penyelenggaraan dan partisipasi masyarakat perlu didorong agar Pilkada lebih positif. (bri/dhn)











































