Menko Polhukam Wiranto mengatakan, sambutan Jokowi merupakan bentuk apresiasi karena aksi 2 Desember berjalan tertib dan damai. Jokowi, menurut Wiranto, menyambut dengan tulus kedatangan masyarakat yang datang dari berbagai daerah.
"Presiden menyampaikan penghargaan, terima kasih, karena aksi berjalan dengan tertib dan aman. Kemudian juga beliau menyampaikan agar setelah selesai salat Jumat, jemaah diharapkan kembali ke rumah masing-masing dengan selamat. Itu tentunya merupakan suatu penyampaian tulus dari seorang presiden yang menyambut baik kedatangan masyarakat yang begitu banyak," ujar Wiranto kepada wartawan di Istana, Jumat (2/12/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Masalah penyelesaian hukum, saat ini kan P-21 sudah. Penyerahan Saudara Ahok sebagai tersangka kepada kejaksaan sudah selesai, bahkan kejaksaan telah menyerahkan ke proses peradilan. Dengan demikian, marilah kita bersabar menunggu proses hukum yang sedang berjalan," tutur Wiranto.
Jokowi naik panggung bersama JK dan anggota kabinet setelah ikut salat Jumat di Monas. Dia menyampaikan apresiasi kepada peserta aksi damai 2 Desember.
"Saya ingin memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya karena seluruh jemaah yang hadir tertib dalam ketertiban, sehingga acaranya, semuanya, bisa berjalan dengan baik. Allahu akbar, Allahu akbar, Allahu akbar," ujar Jokowi.
Dia meminta agar peserta aksi 2 Desember pulang dengan tertib. Polri sebelumnya memastikan adanya kesepakatan dengan penggagas acara, GNPF MUI, agar mengawal kepulangan para peserta aksi damai.
"Sekali lagi terima kasih dan selamat kembali ke tempat asal masing-masing, ke tempat tinggal masing-masing, terima kasih," kata Jokowi.
(fdn/tor)











































