Disebut Arogan oleh Tim Agus, Anies: Saya Ajak Warga Bandingkan Semua Cagub

Dinamika Pilgub DKI

Disebut Arogan oleh Tim Agus, Anies: Saya Ajak Warga Bandingkan Semua Cagub

Noval Dhwinuari Antony - detikNews
Senin, 28 Nov 2016 18:30 WIB
Disebut Arogan oleh Tim Agus, Anies: Saya Ajak Warga Bandingkan Semua Cagub
Foto: Ari Saputra
Jakarta - Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dinilai arogan oleh tim sukses (Timses) Cagub Agus Harimurti Yudhoyono. Hal ini atas pernyataannya yang membandingkan rekam jejak tiga calon gubernur DKI Jakarta.

Menanggapi pernyataan timses Agus tersebut, Anies mengatakan bahwa dirinya meminta semua warga Jakarta untuk membandingkan cagub-cawagub yang ada. Pernyataan tersebut dikeluarkan bukan saja untuk membandingkan Agus. Perbandingan dilakukan masyarakat agar semua calon terlihat objektif.

"Saya malah mengajak kepada semua untuk justru hak warga Jakarta itu adalah untuk membandingkan. Kalau warga Jakarta enggak boleh membandingkan terus gimana, bandingkan Anies, Agus, Basuki. Bandingkan saja dalam semua aspek, jadi warga Jakarta bisa menilai dengan objektif," jelas Anies di Jalan Darma Wanita V, RT 09 RW 01 Kelurahan Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat, Senin (28/11/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pernyataan tersebut dikatakan Anies tidak saja menyasar kepada Agus, tapi semua calon yang ada termaksud dirinya. Agar masyarakat membandingkan kinerja yang pernah dilakukan setiap Cagub-Cawagub.

"Kesannya seperti hanya seperti minta menilai Pak Agus bukan. Nilai lah Pak Agus, nilai lah Pak Basuki, nilai Pak Anies. Anda bandingkan mulai aset yang pernah dikelola, dari mulai laporan keuangannya, dari mulai jumlah stafnya, dari mulai kinerjanya. Jadi tiga tiganya dibandingin," jelasnya.

Momen Pilkada disebut Anies merupakan kesempatan masyarakat melihat Cagub-Cawagub secara objektif. "Loh bandingannya objektif, justru menurut saya ini lah kesempatan. Pilkada ini kesempatan baik untuk membandingkan dengan ukuran yang objektif," katanya.

Terkait dengan pernyataan timses yang mengatakannya arogan, Anies menilai dirinya tidak arogan dengan pernyataan tersebut. Dia meminta para pendukung Cagub-Cawagub untuk tidak khawatir jika calonnya dinilai kurang, setelah masyarakat membandingkan.

"Enggak lah (arogan), malah justru bandingkan itu lah mengapa kita, justru menurut saya ini lah kesempatan kita warga untuk saling membandingkan satu sama lain. Jangan pernah khawatir tentang, wah nanti calon saya kalau dibandingkan jadi kelihatan jelek. Engak lah, justru ini kesempatan untuk rakyat Jakarta untuk membandingkan," katanya lagi. (imk/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads