Sandiaga Mampir di Hajatan Warga Saat Blusukan di Angke

Sandiaga Mampir di Hajatan Warga Saat Blusukan di Angke

Ibnu Hariyanto - detikNews
Sabtu, 26 Nov 2016 16:45 WIB
Sandiaga Mampir di Hajatan Warga Saat Blusukan di Angke
Foto: Ibnu Hariyanto/detikcom
Jakarta - Cawagub DKI Jakarta nomor urut 3 Sandiaga Uno tak menyangka bahwa di sebelah posko pemenangannya di Kelurahan Angke, Tambora, Jakarta Barat ada hajatan warga. Sebuah acara syukuran dihelat warga yang baru mengkhitankan anaknya.

Sandi pun secara spontan langsung mampir ke rumah warga itu, Sabtu (26/11/2016). Sandi langsung menghampiri Eva, orang tua anak yang baru disunat itu.

"Umur berapa ni yang sunat nih bu?" tanya Sandi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dua-duanya, Ini 10 tahun, Pak," jawab Eva.

Kedua anak Eva yang disunat itu memang kembar. Mereka adalah Rizki dan Reza.

Setelah obrolan singkat itu, Sandi pun mengajak untuk foto bersama. Sandi lalu kembali ke posko untuk melanjutkan rangkaian kampanye hari ini. (bag/bag)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads