Mereka tiba di posko pemenangan Ahok di Rumah Lembang, Jl Lembang, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (18/11/2016), sekitar pukul 07.00 WIB. Dua jam kemudian mereka mendapat giliran maju ke depan, bertemu dengan Ahok, dan menyampaikan dukungannya.
Pakaian adat Karo yang dipakai Ahok mulai dari bulang-bulang, selendang, hingga sarung. Alasan masyarakat Karo memberikan dukungan adalah Ahok dianggap sebagai orang yang jujur dan telah teruji kinerjanya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Rina Atriana/detikcom |
Mereka pun mengibaratkan Ahok sebagai Zhuge Liang, seorang ahli strategi perang Tiongkok.
"Kita melihat kinerjanya, kejujurannya. Kita ini adalah simpatisan, kita memberikan dukungan moril kepada Pak Ahok. Kami penduduk DKI di Cililitan sangat merasakan sekali kinerja Pak Ahok," ujar salah seorang perwakilan, Beton Ginting.
Ahok mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan. Karena begitu banyak warga yang antre untuk bertemu Ahok, penyampaian dukungan warga Karo tersebut hanya berlangsung sebentar.
(rna/imk)












































Foto: Rina Atriana/detikcom