Seperti diketahui, semasa menjadi gubernur aktif DKI, Ahok memang sering menerima keluhan maupun laporan dari warga di Balai Kota. Namun karena statusnya kini sebagai gubernur non-aktif, kegiatan tersebut kini kembali dilakukan di Rumah Lembang.
Dalam pantauan detikcom pada Senin (14/11/2016) pukul 07.15 WIB, mulai terlihat beberapa warga yang sudah berada di rumah yang beralamat di Jl Lembang nomor 27, Menteng, Jakarta Pusat itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya hanya ingin say hello saja dengan Pak Ahok. Tahu info dari grup WhatsApp," kata David di Rumah Lembang.
Dalam keterangan yang diterima detikcom, pengaduan dan laporan dari warga kepada Ahok di Rumah Lembang dibuka setiap Senin hingga Jumat mulai pukul 08.00-10.00 WIB. (nkn/rvk)











































