"Mobil tersebut melaju dengan kecepatan cukup kencang dari arah Mampang menuju Pejaten," ujar seorang saksi bernama Rangga saat dikonfirmasi, Sabtu (12/11/2016).
Rangga mengatakan posisi kejadian itu di depan Mapolsek Pancoran. Lokasi persisnya menurut Marwan tidak jauh dari putaran balik.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Belum diketahui penyebab kecelakaan ini. Begitu juga dengan kondisi pengemudi kendaraan tersebut. Tampak tangki bensin mobil tersebut mengalami kerusakan akibat kecelakaan ini.
"Di lokasi sendiri saat ini telah ada penanganan dari petugas, mobilnya juga sudah diderek" jelasnya. (rni/dhn)











































