Kunjungi Pasar Gembrong, Sandiaga Didatangi Tunanetra

Dinamika Pilgub DKI

Kunjungi Pasar Gembrong, Sandiaga Didatangi Tunanetra

Bartanius Dony - detikNews
Kamis, 10 Nov 2016 14:56 WIB
Kunjungi Pasar Gembrong, Sandiaga Didatangi Tunanetra
Foto: Bartanius Dony/detikcom
Jakarta - Hari ini calon wakil gubernur DKI nomor urut 3, Sandiaga Uno berkampanye di Pasar Gembrong. Dalam kunjungan tersebut, Sandiaga sempat didatangi oleh seorang tunanetra.

Muslih, seorang tunanetra yang tergabung dalam organisasi Pertuni (Persatuan Tunanetra Indonesia) mengeluhkan sarana yang tidak bisa digunakan oleh penyandang disabilitas. Dia berharap ada perubahan dari Sandiaga.

"Saya mohon agar seperti kita lebih mudah dalam sarana gitu pak. Artinya ingin memajukan masyarakat juga dari masyarakat bawah," ucap Muslih di area Pasar Gembrong, Johar Baru, Jakarta Pusat (10/11/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mendengar hal tersebut, Sandiaga berjanji untuk memberikan sarana untuk kaum disabilitas di berbagai titik. Dia mengatakan sebagai pihak yang mendorong UU Disabilitas.

"Saya adalah salah satu yang mendorong UU disabilitas, saya komit seandainya terpilih saya akan perbaiki akses untuk disabilitas," jawab Sandiaga.

Selain soal sarana, Sandiaga juga menjanjikan lapangan pekerjaan bagi para penyandang disabilitas.

"Dan saya berusaha bagaimana caranya teman-teman disabilitas ini dapat pekerjaan, karena banyak diskriminasi," sambung politisi Gerindra ini.

(imk/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads