Masih Ada Puing di Sekitar Lobi, Ini Kondisi Apartemen Neo Soho Pagi Ini

Masih Ada Puing di Sekitar Lobi, Ini Kondisi Apartemen Neo Soho Pagi Ini

Ahmad Ziaul Fitrahudin - detikNews
Kamis, 10 Nov 2016 08:59 WIB
Penampakan apartemen Neo Soho pagi ini (Foto: Ahmad Ziaul Fitrahudin/detikcom)
Jakarta - Apartemen Neo Soho yang masih dalam tahap konstruksi terbakar tadi malam. Api menjalar dari lantai 4 sampai lantai 40.

Petugas pemadam kebakaran telah berhasil mengatasi api sekitar pukul 22.30 WIB, Rabu (9/11). Asal muasal api pun saat ini masih ditelusuri.

Masih Ada Puing di Sekitar Lobi, Ini Kondisi Apartemen Neo Soho Pagi IniAkses ke apartemen ditutup (Foto: Ahmad Ziaul Fitrahudin/detikcom)


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pantauan detikcom, Kamis (10/11/2016), kondisi apartemen itu telah hangus. Beberapa pintu ke arah gedung itu ditutup dan dipasangi garis polisi.

Namun terlihat masih ada beberapa warga yang melintas dan mengambil gambar apartemen yang hangus itu. Akses ke dalam gedung tidak dapat dimasuki karena dijaga satpam.

Masih Ada Puing di Sekitar Lobi, Ini Kondisi Apartemen Neo Soho Pagi IniWarga mengambil foto apartemen yang terbakar (Foto: Ahmad Ziaul Fitrahudin/detikcom)


Tampak pula beberapa puing yang semalam berserakan sudah dibersihkan. Namun terlihat di beberapa lokasi seperti di lobi masih terlihat puing-puing hangus.

Arus lalu lintas di sekitar lokasi tampak lancar. Petugas tidak menutup jalan di sekitar lokasi.

(dhn/dhn)



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads