Begini Suasana Monas Sehari Setelah Kerusuhan 4 November

Begini Suasana Monas Sehari Setelah Kerusuhan 4 November

Bartanius Dony A - detikNews
Sabtu, 05 Nov 2016 11:15 WIB
Begini Suasana Monas Sehari Setelah Kerusuhan 4 November
Foto: Bartanius Dony/detikcom
Jakarta - Aksi demo 4 November di Silang Monas kemarin yang awalnya berlangsung damai mendadak rusuh menjelang malam. Terjadi bentrok antara massa dengan polisi di jalan Medan Merdeka Utara. Dua mobil operasional polisi ikut terbakar dalam kericuhan tersebut.

Pagi ini situasi di Lapangan Monas nampak normal. Sejumlah warga nampak menikmati suasana Monas di akhir pekan untuk berolahraga atau berwisata. Ada yang jogging, bersepeda atau mengajak anggota keluarganya menikmati sejuknya udara Jakarta di Lapangan Monas.

Begini Suasana Monas Sehari Setelah Demo 4 November Foto: Bartanius Dony/detikcom


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kepala Kantor Pengelola Kawasan Monas, Sabdo mengatakan pagi ini pihaknya mengerahkan pegawai untuk membersihkan sisa-sisa demo 4 November. Selain membersihkan, Pengelola Monas juga akan memberikan pelayanan seperti biasa kepada pengunjung. "Yang jelas pelayan Monas masih seperti biasa," kata Sabdo ketika ditemui di Lapangan Monas, Sabtu (5/11/2016).

Begini Suasana Monas Sehari Setelah Demo 4 November Foto: Bartanius Dony/detikcom


Beberapa anggota personel Kepolisian dan Tentara Nasional Indonesia tampak masih berjaga-jaga di Monas. Sejumlah kendaraan operasional TNI-Polri juga masih terparkir di sana.

Arus lalu lintas seputar silang Monas juga nampak lancar. Dua kendaraan polisi yang terbakar pada Jumat petang nampak masih belum dievakuasi.


(erd/erd)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads