Ini Lokasi Titik-titik Api yang Masih Menyala, Termasuk di Taman Aspirasi

Ini Lokasi Titik-titik Api yang Masih Menyala, Termasuk di Taman Aspirasi

Jabbar Ramdhani - detikNews
Jumat, 04 Nov 2016 21:15 WIB
Ini Lokasi Titik-titik Api yang Masih Menyala, Termasuk di Taman Aspirasi
TItik api yang tersisa. Foto: Jabbar Ramdhani/detikcom
Jakarta - Kericuhan sempat pecah antara massa demo 4 November dengan aparat. Kobaran api masih menyala di sejumlah titik di sekitar Istana Merdeka, Jakarta Pusat.

Pantauan di lokasi, Jumat (4/11/2016) pukul 21.00 WIB, ada setidaknya tiga lokasi yang terdapat titik-titik api. Pertama di silang Monas di Jalan Medan Merdeka Barat arah Harmoni, kemudian di Taman Aspirasi yang berada di depan Istana. Lalu juga ada titik apa di beberapa titik di sepanjang Jalan Medan Merdeka Barat, baik dari arah Harmoni, maupun dari arah Patung Kuda.

Untuk yang di silang Monas, massa membakar cone plastik oranye. Sementara itu yang berada di dekat kompleks Monas tak jauh dari Taman Aspirasi, api tinggi masih menyala dari sisa-sisa pembakaran truk milik polisi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ini Lokasi Titik-titik Api yang Masih Menyala, Termasuk di Taman AspirasiFoto: Jabbar Ramdhani/detikcom

Untuk api di beberapa titik di sepanjang Jalan Medan Merdeka Barat, apinya hanya kecil-kecil. Namun lokasi titik-titik api itu ada di dua arah.

Massa sendiri pun sudah mulai kondusif. Terlihat mobil ambulans terparkir di Jalan Medan Merdeka Barat dari arah Harmoni berjaga jika ada korban luka. Polisi hingga saat ini masih berjaga penuh di depan Istana dengan pagar berduri dan tameng. (elz/kha)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads