"Iya betul ada pertemuan (Jokowi dan Prabowo). Ini atas permintaan Istana, sebagai bentuk silaturahmi," kata Waketum Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad saat dihubungi, Senin (31/10/2016).
Dasco menuturkan, meski bertindak sebagai oposisi, Prabowo rutin berkomunikasi dan memberi masukan kepada pemerintah. Saat ini, Prabowo juga akan menyampaikan pandangan terkait beberapa hal.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pertemuan ini berlangsung di awal masa kampanye Pilkada serentak 2017. Meski begitu, Dasco menyebut pertemuan Jokowi dan Prabowo tidak untuk menyinggung pelaksanaan Pilkada di suatu daerah tertentu.
"Soal pilkada bukan cuma pelaksanaan. Tapi juga UU Pilkada dan UU Pemilu. itu semua dibicarakan," papar Dasco.
Persiapan untuk pertemuan ini sendiri sudah berlangsung sejak kemarin. Jokowi akan datang ke Padepokan Garuda Yaksa, Bojong Koneng, Bogor pukul 12.00 WIB. (imk/tor)











































