Direktur Narkoba Polda Metro Jaya Kombes John Turman Panjaitan mengatakan, truk tersebut sudah satu minggu diintai oleh timnya.
"Ganja tersebut dibawa dari Aceh, perjalanan ke Jakarta selama 1 minggu, kemudian kami 'hantam' di pintu Tol Bambu Apus," ujar John kepada detikcom, Minggu (30/10/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
John mengatakan, ganja tersebut rencananya akan dibawa ke sebuah gudang di kawasan Ceger, Cipayung, Jakarta Timur sebelum dibawa ke gudang utamanya.
"Di-drop dulu di Ceger, terus nanti dibawa ke gudangnya," ungkapnya.
John menambahkan, pihaknya telah mengetahui pemilik ganja di Aceh. Kasus ini masih dikembangkan.
"Pemiliknya yang di Aceh berinisial MUL, ini sedang kita upayakan untuk ditangkap dan penerimanya di Ceger juga sedang diupayakan untuk ditangkap juga," pungkas John.
(mei/rvk)











































