Pesan Ahok ke Plt Gubernur DKI: Kalau PNS Tak Netral, Pecat!

Pesan Ahok ke Plt Gubernur DKI: Kalau PNS Tak Netral, Pecat!

Danu Damarjati - detikNews
Kamis, 27 Okt 2016 11:51 WIB
Pesan Ahok ke Plt Gubernur DKI: Kalau PNS Tak Netral, Pecat!
Foto: Danu Damarjati/detikcom
Jakarta - Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) berpesan ke Pelaksana tugas (Plt) Gubernur-nya, Soni Sumarsono, agar bersikap tegas kepada PNS selama Ahok cuti kampanye. Bila PNS ketahuan tidak netral di suasana Pilgub DKI 2017, maka Ahok ingin agar Soni memecat PNS itu.

"Saya minta harus ditekankan, semua PNS harus netral," kata Ahok di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Kamis (27/10/2016).

Ada tiga pasangan calon di Pilgub DKI 2017, yakni Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni, petahana Ahok-Djarot Saiful Hidayat, dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno. PNS, meski punya hak memilih, tapi selaku aparat negara harus tetap netral dalam menjalankan tugas.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Enggak boleh dukung si A, si B, si C. Kalau dukung si A, si B, si C, pecat saja sesuai aturan. Kan dia Dirjen Otonomi Daerah Kemendagri," kata Ahok.

Soal pemerintahan daerah secara keseluruhan, Ahok percaya dengan kemampuan Soni. Dia memandang Soni sebagai sosok yang menguasai perkara administrasi, berpengalaman menjadi Plt di Sulawesi Utara. "Ya lebih kuasai administrasi ya Beliau," kata Ahok.



(dnu/aan)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads