Polisi Temukan Peti Kayu di Rumah Singgah Dimas Kanjeng di Probolinggo

Polisi Temukan Peti Kayu di Rumah Singgah Dimas Kanjeng di Probolinggo

M Rofiq - detikNews
Minggu, 23 Okt 2016 01:58 WIB
Polisi Temukan Peti Kayu di Rumah Singgah Dimas Kanjeng di Probolinggo
Foto: Rumah singgah Dimas Kanjeng Taat Pribadi di Probolinggo (M Rofiq/detikcom)
Probolinggo - Polisi menggeledah rumah singgah Dimas Kanjeng Taat Pribadi di Kota Probolinggo, Jawa Timur. Dari lokasi, polisi menyita sejumlah dokumen penting dan barang.

Tim Direktorat Polda Jawa Timur dan Polres Probolinggo menggeledah rumah singgah Dimas Kanjeng di Desa Triwung kidul, Kecamatan Kademangan, Kota Probolinggo, Sabtu (22/10/2016).Banyak warga yang menyaksikan jalannya penggeledahan.

Rumah yang digeledah ini merupakan tempat peristirahatan Dimas Kanjeng setiap kali dirinya menempuh perjalanan jauh. Warga sekitar mencurigai di rumah itu berisi banyak uang Dimas Kanjeng.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Polisi melakukan penggeledahan sekitar 3 jam. Polisi melakukan penggeledahan karena warga menginformasikan terdapat bunker di rumah ini yang digunakan Dimas Kanjeng untuk menyimpan uang.

Dari rumah tersebut, polisi menyita sebuah peti kayu tempat penyimpanan benda berharga. Sejumlah dokumen penting serta barang klenik juga turut disita.

"Beberapa barang, dokumen dan sebuah peti kayu telah kami amankan, dan kami langsung menyegel rumah ini, karena ini merupakan aset dari Taat Pribadi," kata Kasubdit 4 Krimum Polda Jatim AKBP Anton CN usai penggeledahan.

Sejauh ini dari penggeledahan di 24 titik, polisi berhasil menyita rumah, tanah, bangunan, 7 unit mobil serta berbagai dokumen penting. Seluruhnya diamankan ke Mapolda Jatim. Penggeledahan dan penyitaan dilakukan polisi untuk memproses kelengkapan BAP terkait kasus penipuan dan penggelapan oleh Dimas Kanjeng.

(hri/hri)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads