Ini Visi Misi Rano-Embay untuk Banten 2017-2022

Pilgub Banten 2017

Ini Visi Misi Rano-Embay untuk Banten 2017-2022

M Iqbal - detikNews
Selasa, 11 Okt 2016 10:43 WIB
Foto: Deklarasi pasangan Rano-Embay (Bahtiar/detikcom)
Jakarta - Bakal pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Banten Rano Karno-Embay Mulya Syarif resmi diusung PDIP, PPP dan NasDem untuk maju dalam Pilgub Banten 2017. Apa visi misi pasangan calon incumbent ini?

Dalam Sistem Informasi Tahapan Pilkada (SITaP) 2017, KPU RI, dikutip Selasa (11/10/2016), pasangan calon Rano-Embay mengusung visi "Banten Bangkit, Banten Maju, Banten Sejahtera, Banten yang Berlandaskan Iman dan Taqwa."

Visi itu dituangkan dalam penjelasan tentang misi untuk Banten 2017-2022. Berikut misi pasangan calon Rano-Embay:

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

1. Banten Bangkit
Banten bangkit adalah bagian dari semangat pembentukan Provinsi Banten yang disampaikan rakyat Banten untuk memperkuat, mengembangkan dana memajukan bangsa dan negara di era otonomi daerah.

2. Banten Maju
Banten maju adalah harapan untuk menjadi salah satu jajaran provinsi dengan peringkat terbaik di Indonesia.

3. Banten Sejahtera
Banten sejahtera adalah hakekat pembangunan dalam peningkatan ekonomi dan daya beli masyarakat yang pada akhirnya akan meningkatkan kesejahteraan dan taraf hidup, serta memampukan masyarakat Banten secara keseluruhan dalam memenuhi kebutuhan dasar baik material maupun spiritual.

4. Banten yang Berlandaskan Iman dan Taqwa
Adalah persyaratan mutlak untuk dapat terwujudnya kehidupan bermasyarakat yang agamis, agar senantiasa berakhlak mulia dan taat pada tuntunan agama yang diyakini.

Misi di atas dituangkan dalam 'Misi Pembangunan 2017-2022' yaitu usaha untuk mencapai visi misi:

1. Memantapkan pembangunan infrastruktur wilayah dan kawasan untuk pemenuhan layanan dasar dan peningkatan daya saing daerah.
2. Menciptakan ekosistem ekonomi yang sinergis antarpelaku usaha dan mendorong pertumbuhan ekonomi yang lebih berkualitas dengan iklim investasi yang kondusif serta keberpihakan pada masyarakat.
3. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang sehat, cerdas, berbudaya dan berdaya saing.
4. Memperkuat sinergi pembangunan daerah melalui kerja sama pembangunan antar pemerintah pusat, provinsi dan kabupaten/kota yang selaras, serasi dan seimbang.
5. Meningkatkan kinerja pemerintah daerah yang bersih dan berintegritas menuju tata kelola pemerintahan yang berkualitas.

(miq/trw)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads