Pertemuan dilakukan di Ruang Sambu Restoran Batik Kuring, Kawasan SCBD Lot 21, Jl. Jend. Sudirman Kav. 52-53, Jakarta Pusat, Senin (3/9/2016). Menurut salah seorang petugas restoran, pertemuan dilakukan sejak pukul 12.00 WIB.
detikcom sempat mencoba memasuki ruangan pada jam 14.00 WIB, namun dicegah masuk oleh penjaga pintu di dalam ruangan. Tidak terlihat jelas ada berapa peserta rapat di dalam ruangan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Sekitar 30 menit kemudian, peserta pertemuan keluar. Di antara peserta pertemuan ada Hatta Radjasa yang memakai batik lengan panjang dominan warna biru. Mereka berpose di depan restoran dan difoto awak media.
Belum diketahui isi pertemuan ini. Hatta juga sebelumnya ikut dalam acara lari bersama Agus Harimurti, Minggu (3/10) kemarin di Car Free Day Jakarta. (tor/tor)












































