"Dokter bilang saya sehat wal afiat. Tadi dokter bilang, Ahok tidak psikopat. Jadi cuma kata Haji Lulung aja," kata Ahok, Sabtu (24/9/2016).
Sebelumnya, Wakil Ketua DPRD DKI dari Fraksi PPP, Abraham 'Lulung' Lunggana menyebut Ahok sebagai psikopat. Hal itu ia lontarkan usai bertemu dengan dokter.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ahok bersama Djarot mulai melakukan tes pemeriksaan kesehatan pada pukul 07.52 WIB dan selesai pada pukul 14.00 WIB. Tes dilakukan sebagai persyaratan maju Pilgub DKi 2017. Selain Ahok-Djarot, pasangan cagub-cawagub lainnya yakni Anies Baswedan-Sandiaga Uno dan Agus Yudhoyono-Sylviana Murni juga mengikuti tes pemeriksaan. (nkn/aan)











































